Penanganan Kebakaran Komunitas Adat Lebu di Mangkahui Mulai Berjalan
Mangkahui (15/6/2019), www.aman.or.id – Hari kedua paska kebakaran, warga komunitas adat Lebu di Desa Mangkahui mulai berbenah. Sebagian warga saat ini mengungsi di rumah-rumah desa tetangga dan sebagian lagi tinggal di tenda-tenda pengungsian. “Pembuatan tenda-tenda pengungsian yang nyaman saat ini prioritas utama, mengingat hujan turun tiap malam,” kata Syahrudin, Ketua BPH AMAN Daerah Murung Raya saat dihubungi via telepon. Hujan yang menyebabkan genangan di lokasi dikhawatirkan akan menimbulkan dampak buruk