Palu (7/11), www.aman.or.id - AMAN menjadi sentral pendistribusian bantuan logistik di Komunitas Adat Toriuntu. Komunitas ini mencakup desa-desa antara lain Gimpu, Moa, Tomua dan Pilimakujawa, Kecamatan Kulawi Selatan, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah.
“Posko AMAN yang terletak di Desa Gimpu, dipercaya lembaga-lembaga lain untuk menjadi pos sentral penyaluran bantuan-bantuan kemanusiaan di Toriuntu,” kata Vera Barumbu, koordinator posko tanggap darurat di Toriuntu.
Selain AMAN, terdapat beberapa lembaga yang men-drop bantuan kemanusiaan. Beberapa lembaga tersebut di antaranya Peduli Kemanusiaan, Dompet Kemanusiaan Media Grup, Palu Bangkit dan PDI Perjuangan. PDI-P khusus menyediakan bantuan kesehatan. Mereka membawa tiga dokter umum. Sebanyak 270 orang didata mendapat layanan pengobatan.
Kesemua lembaga ini memercayakan AMAN sebagai penanggungjawab guna menyalurkan bantuan-bantuan lengkap dengan pertanggungjawaban yang sudah diakui. “Pemerintah Daerah misalnya kemarin menurunkan bantuan ke pemerintah desa, namun pemerintah desa memercayakan ke kita,” ujarnya.
Untuk memastikan bantuan tersebut tersalurkan tepat sasaran, Vera melakukan observasi langsung. Ia misalnya menyasar Desa Tomua yang belum mendapat sentuhan bantuan. Di komunitas ini, Vera memfokuskan sasarannya adalah bayi. Hasilnya, ia mendata 77 anak. Ia, kemudian men-spesifikan data tersebut dengan menarik data bayi berdasarkan usia dari 0 - 3 bulan. Dari sini didapat 30 anak. Vera menyalurkan bantuan berupa beras dan popok bayi (pampers).
Selain itu, Vera juga mendata Desa Pilimakujawa. Di sana ia menemukan 8 kepala keluarga yang rumah rusak. Vera menurunkan bantuan berupa beras, gula dan kopi.
Jakob Siringoringo